Search

Tips Hilangkan Bau Tersisa dari Peralatan Dapur - iNews

JAKARTA, iNews.id - Membersihkan bagian dapur dari kuman dan bakteri menjadi hal paling penting saat ini. Apalagi di tengah kondisi pandemi Covid-19.

Jika peralatan dapur bersih, pasti Anda juga semakin semangat masak. Bahkan suasana dapur juga harus dibuat nyaman agar semakin senang masak.

Dilansir dari Boldsky, berikut lima cara yang dapat digunakan untuk membersihkan peralatan dapur. Yuk simak!

Bersihkan peralatan dapur usai digunakan

Setiap hari Anda pasti menggunakan wajan, panci, piring, sendok, gelas, wadah dan lainnya. Setelah dipakai, segera cuci sampai bersih. Apalagi kalau peralatan itu bekas dipakai untuk menggoreng atau memasak makanan bersantan. Anda harus segera mencuci agar peralatan dapur tetap awet, higienis dan tidak menyisakan ruangan yang bau.

Rajin lap microwave

Setiap habis memanaskan makanan di dalam microwave, jangan lupa dilap supaya tetap bersih. Mungkin saat makanan mendidih, bisa tercecer sisa makanan di bagian dasar microwave. Cukup gunakan lap basah untuk membersihkan microwave.

Pakai jeruk nipis untuk hindari bau

Dapur juga bagian ruangan rumah yang rentan menimbulkan bau. Karenanya, Anda bisa menyiasati dengan jeruk nipis. Caranya, panaskan jeruk nipis ke dalam microwave. Lama-lama aroma segar dari jeruk nipis akan meyeruak ke seluruh bagian ruangan dapur. Anda bisa melakukan hal ini minimal dua hari sekali.

Selalu bersihkan wastafel untuk cuci piring

Bagi banyak orang bagian wastafel di dapur adalah bagian paling menjijikkan. Karena bau akibat sisa makanan yang menempel. Maka selalu bersihkan bagian lubang penyaring kotoran di wastafel. Anda bisa membilas usai mencuci piring agar tetap bersih dan bebas bau. (Dimas Andhika Fikri)

Editor : Vien Dimyati

Let's block ads! (Why?)



"bau" - Google Berita
April 30, 2020 at 10:04PM
https://ift.tt/2We9zyl

Tips Hilangkan Bau Tersisa dari Peralatan Dapur - iNews
"bau" - Google Berita
https://ift.tt/2FuEzSY
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tips Hilangkan Bau Tersisa dari Peralatan Dapur - iNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.